JADWAL SEAGAMES MLBB PUTRA 2023
Dikutip dari : https://www.liputan6.com/tekno/read/5283130/jadwal-sea-games-mlbb-men-indonesia-vs-kamboja-tanding-pada-12-mei
Timnas Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) PUTRA dijadwalkan akan memulai laga perdana mereka di ajang SEA Games 2023 pada 12-14 Mei mendatang.
Berdasarkan jadwal SEA Games MLBB yang diposting akun resmi Mobile Legends: Bang Bang, timnas pria MLBB akan menjalani laga perdana mereka melawan tuan rumah Kamboja.
Adapun timnas MLBB Indonesia vs Kamboja akan digelar pada 12 Mei 2023 jam 13.00 WIB, dilanjutkan tanding melawan Myanmar pada jam 17.00 WIB.
Diketahui, pada tahap grup stage ini mengusung format pertandingan best of 1 (BO1), dan baru berubah ke format BO3 pada semi final.
Format pertandingan MLBB di SEA GAmes 2023 akan berubah ke best of 5 (B05), untuk menentukan timnas mana yang bakal memperoleh medali emas, perak, dan perunggu.
Mengutip Instagram resmi MPL Indonesia @mpl.id.official, berikut ini jadwal lengkap MLBB SEA Games 2023 di Kamboja mulai dari tahap grup hingga final.
Jadwal lengkap MLBB Men SEA Games 2023
Jumat, 12 Mei 2023
Filipina vs Laos - 11.00 WIB
Vietnam vs Timur Leste - 12.00 WIB
Indonesia vs Kamboja - 13.00 WIB
Myanmar vs Singapura - 14.00 WIB
Malaysia vs Filipina - 15.00 WIB
Laos vs Vietnam - 16.00 WIB
Myanmar vs Indonesia - 17.00 WIB
Kamboja vs Singapura - 18.00 WIB
Timur Leste vs Malaysia - 19.00 WIB
Filipina vs Vietnam - 20.00 WIB
Sabtu, 13 Mei 2023
Kamboja vs Myanmar - 10.30 WIB
Vietnam vs Malaysia - 11.30 WIB
Laos vs Timur Leste - 12:30 WIB
Singapura vs Indonesia - 13.30 WIB
Timor Leste vs Filipina - 14.30 WIB
Malaysia vs Laos - 15.30 WIB
Semi Final
Pemenang Grup A vs Runner Up Grup B - 16.30 WIB
Pemenang Grup B vs Runner Up Grup A - 18.30 WIB
Final MLBB SEA Games 2023
Minggu, 14 Mei 2023Tim Kalah Semi Final 1 vs Tim Kalah Semi Final 2 - 13.00 WIBPemenang Semi Final 1 vs Pemenang Semi Final 2 - 15.30 WIB
Untuk siaran langsung laga Mobile Legends SEA Games 2023 ini, gamer setia ML bisa menyaksikannya secara langsung lewat kanal YouTube MLBB eSports dan MPL Indonesia, Facebook Mobile Legends Esports, dan TikTok @mlbbesports_official.
Soal roster di laga MLBB SEA Games 2023 di Kamboja ini, Indonesia menurunkan pemain-pemain terbaik mereka untuk bertanding melawan negara lainnya.
Timnas Esports MLBB Indonesia sendiri bakal mengusung para pemain dari tiga tim besar yang kerap menguasai MPL Indonesia: RRQ, EVOS Legends, dan ONIC Esports.
Roster Timnas MLBB SEA Games 2023
Albert "Alberttt" Neilsen
Calvin "Vyn"
Jabran "Branz" Wiloko
Gilang "Sanz"
Rizki "Saykots" Iskandar
Rachmad "DreamS" Wahyudi
Nicky "Kiboy" Fernando
Sementara di kursi coach, akan ada tiga nama pelatih yang seharusnya sudah tidak asing buat para penonton esports MLBB.
Daftar Coach Timnas MLBB SEA Games 2023
Bjorn Ong (Zeys) - Coach
Stenley Hermawan (TaxStump) - Asisten Coach 1
Adi Syofian Asyauri (Adi) - Asisten Coach
Tidak ada komentar:
Posting Komentar